Disalah satu lokasi pinggir jalan daerah Depok Jawa Barat, IWB iseng-iseng mampir didealer motkas. Berbagai kuda besi nongkrong didepan toko. Ada Honda CS1, Suzuki Satria FU, Yamaha Vixion, Honda Tiger Revo, Kawasaki Ninja RR serta Ninja 250r. Itu belum seberapa sebab digedung belakang terlihat ratusan motor bebek dan matic campur menjadi satu siap dipinang siapa saja yang membutuhkan. Didealer tersebut, selain cash mereka menggunakan jasa leasing untuk penggerak roda bisnisnya. Alasannya simpel…sebab kebanyakan konsumen masih lebih demen beli secara kredit ketimbang cash. Yang bikin terperangah adalah harga jual sininin 250r. Warna merah cabenya seakan menghipnotis siapapun yang melintas. Dan bibir dibikin makin dower ketika tahu bahwa dealer menjual simerah diangka 42,5juta rupiah…kontan!!. Wow angka yang fantastis..alias masih tinggi amirrrrr. Kuda besi merupakan keluaran 2010 bulan 4. Ini berarti resale value pertahun Ninja250r hanya turun 9%. Nggak salah nih siabang!!. Tapi memang begitu faktanya. Menurut penjaga dealer, harga segitu aja banyak orang yang nawar ataupun sekedar bertanya. Terbukti nama besar gen Ninja masih menarik bagi mayoritas biker.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar